GALLERY INFORMASI

Contoh Tulisan Berjalan

Jumat, 20 Januari 2012

KPK Ngomongnya Doang Garang, Aksinya Kagak...

Dokumentasi Okezone

JAKARTA - Direktur Eksekutif Lingkar Madani untuk Indonesia (LIMA), Ray Rangkuti, menilai pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terlalu banyak membuat pernyataan dan nihil dalam tindakan.

"Pimpinan KPK itu tabiat dari KPK sebelumnya. Banyak minus praktek di lapangan, hanya membuat pernyataan-pernyataan yang garang," ucapnya saat berbincang dengan okezone melalui sambungan telepon, Sabtu (21/1/2012)

Kata Ray, ada beberapa kasus besar yang sampai saat ini belum ada pihak yang ditangkap satu orang pun, meski sudah terindikasi terlibat korupsi.

"Khusus kasus Melinda Dee tinggal menghitung hari, tapi menghitung harinya sampai kapan? Serta kasus Bank Century. Polanya itu sama dengan yang sebelumnya, yang kencang dalam peryataan, tapi rendah dalam tindakan," tambahnya.

Ray menambahkan, hal seperti itu ditakutkan akan menghilangkan kasus-kasus besar dan menutupinya dengan kasus-kasus kecil.

"Yang ditakutkan ujung-ujungnya barter dengan kasus kecil, kasus-kasus besar yang mereka janjikan pelan-pelan akan hilang begitu saja. Khawatir hal ini akan terjadi," lanjut pria yang kerap berpeci hitam tersebut.

Ray menilai, Ketua KPK Abraham Samad saat ini belum bisa mengungkapkan kasus-kasus besar. Dia tidak terlalu yakin Abraham akan berani mati sahid. “Dari awal memang peryataannya sangat bombastis ini menunjukan kelemahan bukan kekuatan," tutupnya.

0 komentar:

Posting Komentar